Resmi Lamaran, Idham Masse Akui Sudah Cocok dengan Shinta Bachir
Idham Masse mengungkap bahwa ia sudah mantap menikahi Shinta Bachir lantaran merasa nyambung satu sama lain.
Kanal247.com - Shinta Bachir mengungkap kabar mengenai rencana pertunangannya baru-baru ini. Sabtu (8/9), ia akhirnya resmi dilamar oleh anggota DPRD Sidrap, Idham Masse. Acara tersebut digelar di kawasan Bambu Apus, Jakarta Timur.
Dalam keterangannya usai acara lamaran, Shinta Bachir secara terang-terangan mengatakan bahwa ia dan Idham Masse baru menjalin hubungan selama dua bulan saja. Meski begitu, pria yang juga berprofesi sebagai pengusaha itu memang sudah mengatakan diawal jika ia tidak ingin lama-lama pacaran.
"Kata beliau jangan lama-lama. Proses kenalnya saya lagi ke Makassar pagi-pagi lagi sarapan kenalan. Dia itu orangnya tidak pernah takut. Maju terus. Kenapa kamu yakin?" ujar Shinta Bachir.
Idham Masse sendiri menjelaskan bahwa dirinya memang sudah yakin dengan Shinta Bachir. Ia mengaku nyaman dengan ibu satu anak tersebut. Idham mengatakan bahwa satu satu aspeknya adalah karena ia merasa sudah cocok dan nyambung.
"Ya saya serasa ketemu mba Shinta sudah nyaman sama-sama. Ngobrolnya nyambung. Jadi saya ada niat baik mau melamar dia," tutur Idham.
Menariknya Idham awalnya justru sama sekali tidak mengetahui bahwa Shinta adalah seorang selebritis hingga akhirnya ia diberi tahun oleh salah satu kawannya. Meski begitu keinginannya untuk menikahi Shinta tidak luruh.
"Sebelumnya saya ndak tahu. Dikasih tahu teman dia ini artis. Kamu akan menikah dengan artis sudah siap nggak? Teman-teman DPR Sidrap pada nanya begitu. Saat itu saya banyak cerita. Pas ngobrol nyambung jadi ngobrolnya enak. Bagus," kata Idham Masse.
Sementara itu, berita pertunangan Shinta dan Idham sendiri menuai beragam respon dari publik. Dalam foto mereka yang diunggah oleh akun gosip @lambe_turah banyak yang mengomentari keputusan keduanya untuk tidak langsung menikah. Menurut mereka, keputusan Shinta dan Idham untuk bertunangan disebut seperti ABG (anak baru gede) saja.
"Kelamaaan pakai tunangan,,langsung nikah seharusnya,,,sudah sama2 dewasa,,bukan ABG lagi,,," kata @tin***alaa. "Napa ga langsung nikah aj sich... Pke tunangan segala kyk abege aj," timpal @yen***briana85.






