Dituduh Lakukan Penganiayaan, Anak Ahok Ancam Laporkan Balik Ayu Thalia
Nicholas Sean membantah dirinya telah melakukan penganiayaan seperti yang dituduhkan oleh Ayu Thalia, sekaligus mengancam akan lapor balik jika tidak ada permintaan maaf dan klarifikasi Ayu Thalia.
Kanal247.com - Putra Basuki Tjahja Purnama alias Ahok yang bernama Nicholas Sean dilaporkan oleh Ayu Thalia. Wanita cantik ini mengaku telah dianiaya oleh Nicholas Sean hingga terjatuh dari mobil dan langsung melaporkannya ke Polsek Penjaringan, Jakarta Utara.
Tudingan itu lantas dibantah oleh Nicholas Sean. Nicholas Sean pun mengancam dia akan melaporkan balik Ayu Thalia ke polisi jika tidak terbukti adanya tuduhan tersebut. Melalui kuasa hukumnya yang bernama Ahmad Ramzy, Nicholas Sean menegaskan dia sama sekali tidak menyentuh Ayu Thalia, apalagi menganiaya seperti yang dituduhkan.
Bukan hanya itu, Ahmad Ramzy juga menegaskan pihaknya memiliki bukti video yang memperlihatkan di hari kejadian. Tidak tampak Nicholas Sean menganiaya Ayu Thalia.
"Tidak ada sentuhan fisik. Saya sudah lihat barang buktinya. Video itu yang mana di video tersebut tidak ada sentuhan fisik dan Sean meminta kepada Ayu Thalia untuk keluar dari mobilnya," jelas Ahmad Ramzy.
Mengenai barang bukti yang dimaksud, Ahmad Ramzy menolak membeberkannya karena termasuk barang penting. Barang bukti itu disimpan untuk kepentingan penyidik jika Nicholas Sean akan laporkan balik Ayu Thalia ke polisi.
"Nggak bisa (lihat). Ada barang bukti yang tidak bisa kita perlihatkan. Nanti untuk kepentingan penyidikan kita," tegas Ahmad Ramzy.
Pihak Nicholas Sean akan melaporkan kembali Ayu Thalia ke Polda Metro Jaya jika dalam 1x24 jam wanita cantik itu tidak meminta maaf. "Ya kita tunggu 1x24 jam. Mungkin besok kita bikin laporan kalau emang tidak ada itikad baik dari pihak Ayu Thalia," tegas Ahmad Ramzy.






