Anti Mainstream, Choi Woo Shik Dapat Kiriman Truk Kopi Bukan dari Manusia
Pada tanggal 18 Desember, aktor Choi Woo Shik memposting foto di Instagram-nya dengan spanduk truk kopi yang dikirimkan untuknya ke lokasi syuting drama terbarunya 'Our Beloved Summer', dari siapa ya?
Kanal247.com - Sudah menjadi hal yang umum di Korea Selatan di mana teman dan keluarga mengirimi para selebriti truk kopi atau makanan ringan selama syuting drama atau drama mereka. Namun baru-baru ini Choi Woo Shik sukses bikin heboh usai mengungkapkan jika dirinna telah menerima kiriman truk kopi tapi bukan dari manusia.
Pada tanggal 18 Desember, aktor Choi Woo Shik memposting foto di Instagram-nya dengan spanduk truk kopi yang bertuliskan dengan nada lucu, "Oppa kami, menunggu! -Ppoppi". Ternyata truk kopi ini dikirim oleh anjing milik Choi Woo Shik Ppoppi ke lokasi syuting drama terbarunya "Our Beloved Summer".
Untuk penggemar Woo Shik, Ppopi adalah sosok yang familiar di banyak foto Woo Sik yang diposting di SNS-nya. Ppoppi pertama kali muncul sebagai anjing rumahan di variety show "Summer Vacation" awal musim panas lalu. Tak mengherankan jika hal ini pun mengundang komentar dari para netizen dan fans.
Sementara itu drama "Our Beloved Summer" bercerita tentang Choi Ung (Choi Woo Shik) dan Kook Yeon Su (Kim Da Mi) putus 5 tahun yang lalu. Sebuah film dokumenter yang mereka rekam selama masa sekolah menengah mereka menjadi populer. Mereka tidak mau, tetapi mereka harus berdiri di depan kamera.
Choi Ung tampak naif dan berjiwa bebas, tapi dia ingin memiliki sesuatu untuk pertama kalinya dalam hidupnya. Untuk itu, dia menunjukkan apa yang ada dalam pikirannya. Kook Yeon Su bertujuan untuk menjadi siswa top di sekolahnya, tetapi dia sekarang menjadi orang dewasa yang hidup dengan keras, beradaptasi dengan kenyataan.






