Akui Pernah PDKT dengan Chika, Jawaban 'Pasrah' Dimas Ahmad Tak Dipilih Bikin Salut
Dimas Ahmad akhirnya secara blak-blakan mengaku pernah mendekati Chika saat mengobrol dengan Raffi Ahmad. Namun ternyata, Chika lebih memilih pria lain ketimbang Dimas Ahmad.
Kanal247.com - Dimas Ahmad beberapa waktu lalu sempat dikabarkan dekat dengan Chandrika Chika. Namun, Chika disebut lebih memilih pria lain. Pria yang dipilih Chika diduga adalah Thariq Halilintar.
Sebelumnya, Dimas sedikit tertutup saat disinggung hubungannya dengan Chika. Akan tetapi, Dimas Ahmad secara blak-blakan mengaku sempat mendekati Chika saat berbincang-bincang dengan Raffi Ahmad.
"Lo pernah gak PDKT sama cewek, terus tiba-tiba cewek itu jadian ama cewek lain, pernah kan," tanya Raffi Ahmad kepada Dimas. "Pernah," jawab Dimas. "Sama si Chika kan?" tanya Raffi lagi.
Dimas tidak secara langsung membenarkan perkataan Raffi Ahmad. Dimas kemudian menjelaskan bahwa kejadian itu bukan pertama kalinya dialami olehnya.
"Tapi bukan itu aja, aku sering, bukan sama Chika aja tapi sama yang lain juga pernah," tutur Dimas Ahmad. "Sama Chika benar berarti iya, PDKT terus Chikanya sama orang lain," kata Raffi Ahmad. "Iya," sahut Dimas.
Meski begitu, Dimas Ahmad mengaku tak masalah dan "pasrah" dengan sikap Chika yang lebih memilih pria lain ketimbang dirinya. Menurut Dimas, itu merupakan hak Chika. "Ya nggak papa, itukan hak dia buat memilih," ujar Dimas Ahmad.
"Jadi lu gak kepilih?" tanya Raffi Ahmad. "Iya, karena kan, Itu kan pilihan, mau nerima atau nggak, itu ya terserah dia, hak dia, tapi aku cukup sering digituin," tandas Dimas Ahmad.
Percakapan Dimas dan Raffi tersebut lantas dibagikan ulang oleh salah satu akun gosip di Instagram. Mereka memberikan semangat kepada Dimas. Ada pula yang meminta Dimas untuk lebih fokus mengejar karier ketimbang memikirkan pasangan.
"Dimas ..sabar ya.. semangat berkarya ..masa depanmu msh panjang insyaallah akn dpt yg trbaik.." komentar salah satu netter. "Kamu mash muda kok dim,, kejar dlu karir mu biar sukses.. Nanti cew2 juga yg ngejar2 kamu kok dim,, bahagiakan dlu orang tua dlu nanti rejeki terus mengalir," ucap netter lain.
Sementara netizen lain memberikan pujian kepada Dimas Ahmad. Mereka mengaku salut lantaran Dimas tak menjelek-jelekkan sosok Chika, meski telah dikecewakan.
"Baik bgt ya dimas. Etitudnya.. gak ngjatohin cika.." puji salah satu netter. "Baik bgt lu dim..salut gue semoga sukses lo kyk a Raffi ya dimas.. aamiin," tambah netter lain.






