Sempat Menimbulkan Kontroversi
Meski pendatang baru, model berusia 19 tahun ini berhasil terpilih mewakili rumah mode papan atas, Yves Saint Laurent.
Penampilannya di panggung Paris Fashion Week sempat menimbulkan kontroversi, terlebih ketika ia berjalan dengan mengenakan busana yang cukup berani. "Mencoba profesional sih dan aku sudah tahu apa pekerjaan yang aku jalani, dan risiko untuk mendapatkan baju-baju seperti itu tuh sudah pasti. Jadi waktu aku dapat baju itu, aku enggak komplain. Aku lebih berpikir, aku jalan untuk YSL jadi kayak, okay, I will do this. (Ini) bukan pakaian yang dipakai sehari-hari," jelasnya.
- Halaman Utama
- :
- 1
- 2
- 3
- 4
- 5






