Kehabisan Napas Saat Naik Tangga

Kehabisan Napas Saat Naik Tangga

Beberapa tanda bahwa tubuhmu tidak bugar di antaranya lingkar pinggang membesar dan kehabisan napas saat naik tangga.

Bila kamu merasa terengah-engah atau merasa berat saat menaiki tangga, kamu mungkin bisa dikategorikan tidak bugar sehingga harus melakukan aktivitas kardio lebih banyak. Kendati begitu, berlatih kardio juga bukan hal yang ringan bagi mereka yang kurang bugar.

Berjalan atau jogging sejauh satu kilometer barangkali sudah menjadi siksaan. Oleh karenanya, mulailah dengan pelan dan ringan seperti jalan santai. Ketika kamu sudah merasa nyaman, tambahlah kecepatan dan jarak sehingga suatu saat menaiki tangga tidak lagi membuatmu kelelahan.

Komentar Anda

Rekomendasi Artikel